Self Love & Relationship

Keputusan Untuk Selesai

Perkenalanku dengan musik sepertinya memang berawal dari lingkungan keluarga. Baik ibu atau pun ayahku memang bermusik, jadi sedari kecil rasanya hidupku memang selalu dekat dengan musik. Kalau ditanya siapa panutan aku dalam musik, tidak ada satu nama mutlak yang bisa aku sebutkan. Aku merasa bahwa inspirasi dalam hal musik aku dapatkan dari beragam sumber yang berbeda.

Inspirasi bisa datang dari mana saja, termasuk melalui informasi yang kita lihat. Tidak menutup kemungkinan bahwa aku juga akan terinspirasi dari penampilan musisi lain yang aku lihat di atas panggung. Referensi yang lebih luas menurutku juga bisa membantu, sehingga aku kemudian bisa mengolahnya kembali untuk aku terapkan ke diriku sendiri. Sembari menunggu untuk momen yang tepat untuk masuk ke industri musik, aku juga cukup aktif bernyanyi di media sosial

Inspirasi bisa datang dari mana saja, termasuk melalui informasi yang kita lihat.

Hingga akhirnya sebuah kesempatan datang untuk aku bisa merilis lagu sendiri. Lagu pertama yang akhirnya aku rilis baru-baru ini berjudul “Tak Semanis Dulu”. Seperti judulnya, lagu ini bercerita tentang sebuah hubungan yang kini mulai kehilangan momen-momen manis yang mungkin dulu sering terjadi. Saat pertama kali mendengar lagu ini, aku merasa bisa relate dengan cerita yang ingin disampaikan.

Di lagu ini, aku tidak hanya ingin bercerita tentang sebuah hubungan yang kehilangan fase romantisnya, tetapi juga menggambarkan hubungan yang sudah berat hanya ke salah satu pihak. Sebuah hubungan yang akhirnya berubah menjadi cinta sepihak.

Pernahkah kamu merasa berjuang sendirian untuk mempertahankan sebuah hubungan?

Kurang lebih rasa ini yang sebenarnya ingin aku sampaikan. Saat menjalani fase ini, kita akhirnya akan sampai kepada perasaan lelah untuk berjuang sendirian. Hingga akhirnya satu-satunya jalan keluar yang bisa kita lakukan adalah dengan keluar dari sebuah hubungan yang kini memang sudah terlalu berat untuk dipertahankan. Tak jarang kita harus mengambil sebuah keputusan yang memberatkan hati untuk bisa hidup lebih damai, salah satunya mungkin dengan menyudahi sebuah hubungan dan melanjutkan hidup kembali. Tentu ini memang tidak mudah dan setiap orang akan melalui proses yang berbeda-beda.

Tak jarang kita harus mengambil sebuah keputusan yang memberatkan hati untuk bisa hidup lebih damai, salah satunya mungkin dengan menyudahi sebuah hubungan dan melanjutkan hidup kembali.

Pada akhirnya kita yang paling tau apakah sebuah hubungan masih pantas untuk dipertahankan atau tidak. Aku sendiri cenderung akan mencoba mempertahankan sebuah hubungan hingga akhir, selama kedua belah pihak masih saling berusaha. Kalau memang untuk berkomunikasi saja sudah terlalu sulit, menurutku ini pertanda bahwa sebuah hubungan memang sudah tidak bisa lagi dipertahankan.

Kalau memang untuk berkomunikasi saja sudah terlalu sulit, menurutku ini pertanda bahwa sebuah hubungan memang sudah tidak bisa lagi dipertahankan.

Melalui lagu “Tak Semanis Dulu” aku juga ingin memperkenalkan diriku sebagai seorang musisi di Indonesia. Semoga lagu ini juga bisa teman-teman dengarkan untuk menemani hari. Seiring berjalannya waktu aku berharap bisa berkenalan lebih dekat dengan teman-teman melalui musik yang aku hadirkan.

Related Articles

Card image
Self
Usaha Menciptakan Ruang Dengar Tanpa Batas

Aku terlahir dalam kondisi daun telinga kanan yang tidak sempurna. Semenjak aku tahu bahwa kelainan itu dinamai Microtia, aku tergerak untuk memberi penghiburan untuk orang-orang yang punya kasus lebih berat daripada aku, yaitu komunitas tuli. Hal ini aku lakukan berbarengan dengan niatku untuk membuat proyek sosial belalui bernyanyi di tahun ini.

By Idgitaf
19 May 2024
Card image
Self
Perjalanan Pendewasaan Melalui Musik

Menjalani pekerjaan yang berawal dari hobi memang bisa saja menantang. Menurutku, musik adalah salah satu medium yang mengajarkanku untuk menjadi lebih dewasa. Terutama, dari kompetisi aku belajar untuk mencari jalan keluar baru saat menemukan tantangan dalam hidup. Kecewa mungkin saja kita temui, tetapi selalu ada opsi jalan keluar kalau kita benar-benar berusaha berpikir dengan lebih jernih.

By Atya Faudina
11 May 2024
Card image
Self
Melihat Dunia Seni dari Lensa Kamera

Berawal dari sebuah hobi, akhirnya fotografi menjadi salah satu jalan karir saya hingga hari ini. Di tahun 1997 saya pernah bekerja di majalah Foto Media, sayang sekali sekarang majalah tersebut sudah berhenti terbit. Setelahnya saya juga masih bekerja di bidang fotografi, termasuk bekerja sebagai tukang cuci cetak foto hitam putih. Sampai akhirnya mulai motret sendiri sampai sekarang.

By Davy Linggar
04 May 2024