Self Health & Wellness

Tenggelam Dalam Pikiran

Greatmind

@greatmind.id

Redaksi

Fotografi Oleh: Daniel Jensen

Otak manusia merupakan salah satu ‘pabrik’ yang sangat produktif. Bayangkan, dalam satu harinya, kita dapat memroduksi 50.000 hingga 70.000 pikiran. Jumlah yang cukup fantastis, bukan?

Andaikan setiap pikiran yang mencuat dari dalam kepala ini merupakan sebuah rangkaian kata, jika kita mampu mencatatkan seluruhnya ke dalam kertas, pikiran-pikiran itu bisa ditulis hingga menjadi sebuah buku yang tebal. Sayangnya, tidak seperti buku yang dituturkan secara linear dan runut, isi dari pikiran-pikiran kita sangat tidak teratur dan cenderung random. Terlebih, kita sebagai manusia memiliki fokus yang kesana-kemari sehingga pikiran yang muncul kadang berasal dari topik yang berbeda-beda.

Keadaan saat otak dipenuhi dengan berbagai pikiran yang karut-marut seperti inilah yang seringnya kita sebut sebagai sebuah ‘kesibukan’. Namun, sibuk bukan berarti produktif. Bagi kebanyakan dari kita, sibuk justru menjadi semacam kata lain pengganti istilah ‘kewalahan’ – yang artinya kita hampir tidak mampu lagi menahan arus kehidupan.

Pikiran yang ‘sibuk’ ini terjadi karena setiap harinya kita tak punya banyak waktu. Dalam 24 jam, atensi kita sudah terbagi-bagi dengan begitu banyak tugas yang harus dikerjakan – mulai dari kewajiban di rumah sebagai orangtua, pekerjaan di kantor, hingga aktivitas sosial di luar itu semua. Dengan kapasitas manusia yang tak seberapa, tidak semua tugas tersebut berjalan dengan lancar. Hal yang lumrah terutama pada era modern seperti ini – terlebih ketika teknologi semakin mendisrupsi kehidupan kita – yang justru memberikan begitu banyak distraksi.

Seorang psikolog Roy F. Baumeister dalam bukunya Willpower menyampaikan, “Seberapapun hebat dan rasionalnya kita mencoba, kita takkan pernah bisa mengambil keputusan demi keputusan tanpa membuat diri menjadi lelah. Kelelahan ini berbeda dari letih secara fisik karena tanpa sadar kita semakin kekurangan enerji dalam jiwa atau mental.”

Tahapan ini yang kemudian ia sebut sebagai decision fatigue – kelelahan mengambil keputusan. Dalam kata lain, semakin banyak keputusan yang harus diambil oleh kita dalam satu harinya, semakin sulit keputusan tersebut untuk diambil dengan pikiran yang baik dan benar. Karenanya kita harus mencoba untuk mengurangi jumlah keputusan-keputusan yang dibebankan ke diri agar bisa fokus pada hal-hal yang dianggap lebih penting.

Langkah awal dalam mengobati kelelahan semacam decision fatigue adalah dengan menjauhkan diri dari hal-hal pemicunya. Kita perlu sebuah sudut pandang baru untuk mengidentifikasi dan mengelompok pilihan-pilihan yang ada setiap harinya dengan menuliskannya. Ya, dituliskan di atas buku catatan atau kertas. Menuliskan pikiran tersebut menjadi hal yang penting karena keputusan yang harus diambil setiap harinya – sebelum dilakukan dan terwujud – hanyalah sebuah ide atau pikiran yang mengawang-awang di kepala. Jika kita menggantungkan hidup pada suatu hal yang hanya ada di kepala, niscaya kita akan terjatuh karena otak kita menghasilkan terlalu banyak pikiran sehingga satu sama lain akan saling menutupi hingga akhirnya kita terlupa mana yang harus dipegang.

Sementara, menuliskan pikiran ke dalam buku catatan atau kertas merupakan suatu proses mewujudkan apa yang tak berwujud menjadi sesuatu yang lebih konkrit. Dengan mencatatkan, kita dapat melihat secara langsung pikiran kita dan menganalisanya sebelum mengambil keputusan. Secara tidak langsung, proses ini menjadi semacam ‘bersih-bersih’ isi kepala.

Salah satu pendekatan yang mudah dilakukan untuk melakukan ‘bersih-bersih’ ini adalah dengan mengikuti metode Bullet Journal. Layaknya Marie Kondo dengan metode KonMari yang mengajarkan kita membuang barang yang dirasa tidak perlu dan tidak memberikan kebahagiaan dalam hidup, hal serupa pun coba diterapkan saat kita membuat catatan pikiran ini. 

Mulailah dengan selembar kertas yang diletakkan secara horizontal dan bagi menjadi tiga kolom.

  1. Dalam kolom pertama, tulis dan daftarkan seluruh hal yang sedang dilakukan saat ini.
  2. Dalam kolom kedua, tulis dan daftarkan seluruh hal yang seharusnya dikerjakan.
  3. Dalam kolom terakhir, tuliskan daftar hal yang kita ingin kerjakan. Usahakan untuk menulis hal-hal tersebut secara singkat dan dalam bentuk poin-poin. Tuliskan juga jika ada tugas yang mengharuskan adanya tugas-tugas kecil turunan atau semacam sub-task. Proses menuliskan daftar ini memberikan kita kesempatan untuk berlatih berpikir dan mencoba jujur pada diri sendiri mengenai apa yang seharusnya kita prioritaskan. Setelah semua tugas-tugas tersebut dituliskan, tanyakan dua pertanyaan ini: 1. Apakah hal tersebut berarti untuk kita atau untuk orang sekitar kita? 2. Apakah hal ini adalah penting untuk dilakukan?

Jika kesulitan menjawab dua pertanyaan tadi atas tugas-tugas yang telah didaftarkan, coba bayangkan apabila hal tersebut tidak dilakukan sama sekali. Apakah akan ada pengaruhnya dalam kehidupan? Semua hal yang tidak lolos dari ‘tes’ ini berarti adalah sebuah distraksi. Ia hanyalah hal remeh-temeh yang tidak membawa arti bagi hidup. Segera coret dari daftar – dan juga dari dalam kepala.

Related Articles

Card image
Self
Kesediaan Membuka Pintu Baru Melalui Musik

Bagiku, membahagiakan sekali melihat saat ini sudah banyak musisi yang bisa lebih bebas mengekspresikan dirinya melalui berbagai genre musik tanpa ketakutan tidak memiliki ruang dari pendengar Indonesia.

By Mea Shahira
23 March 2024
Card image
Self
Berproses Menjadi Dewasa

Ada yang mengatakan usia hanyalah angka. Sebagian memahami hal ini dengan semangat untuk tetap muda, menjaga api dalam diri untuk terus menjalani hari dengan penuh harapan.

By Greatmind
23 March 2024
Card image
Self
Kala Si Canggung Jatuh Hati

Bagiku, rasa canggung saat bertemu seseorang yang menarik perhatian kita adalah hal yang menjadikan kencan pertama istimewa. Menurut aku, saat baru pertama kali bertemu dan berkenalan kita memang masih harus malu-malu, momen canggung ini yang nantinya bisa menjadi berharga setelah beriringnya waktu.

By Dillan Zamaita
23 March 2024